Asuransi jiwa sama pentingnya dengan asuransi kesehatan. Jika asuransi kesehatan bisa meng-cover beban finansial ketika Anda membutuhkan perawatan kesehatan, asuransi jiwa ini sangat berguna ketika Anda kehilangan sumber penghasilan. Itulah kenapa Anda perlu memiliki produk asuransi jiwa terbaik di Indonesia.
Kenapa perlu asuransi?
Masih bingung dengan asuransi jiwa? Begini mudahnya. Asuransi jiwa sebaiknya dimiliki oleh kepala keluarga atau orang yang menjadi sumber penghasilan keluarga. Orang yang menjadi sumber penghasilan keluarga ini bisa siapa saja, entah itu suami sebagai kepala keluarga, istri, atau bahkan anak yang menanggung kedua orang tuanya.
Kenapa orang-orang ini perlu memiliki asuransi jiwa? Ini untuk menghadapi kemungkinan terburuk yaitu hilangnya sumber penghasilan keluarga. Ketika orang yang menjadi sumber penghasilan keluarga tidak lagi mampu bekerja, baik karena sakit atau karena kematian, asuransi jiwa inilah yang akan menanggung.
Jadi, meskipun Anda mengalami kondisi demikian, Anda tidak bingung lagi dengan keuangan dan masih bisa memenuhi kebutuhan karena sudah ada yang menjamin.
Dengan memiliki produk asuransi jiwa terbaik di Indonesia, Anda memastikan kehidupan keluarga Anda masih bisa berjalan selayaknya hari kemarin ketika Anda tidak lagi mampu bekerja suatu hari nanti. Anak Anda masih bisa sekolah. Istri Anda masih bisa belanja ke pasar dan memenuhi kebutuhan gizi seluruh keluarga. Orang tua Anda masih memiliki biaya yang bisa digunakan untuk berobat.
Memilih Asuransi Jiwa
Jika Anda tertarik untuk memiliki asuransi jiwa ini, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum Anda memilih salah satu produk asuransi jiwa. Apa saja itu? Berikut ulasannya.
1. Kredibilitas perusahaan
Yang pertama, pilihlah perusahaan asuransi yang kredibel. Pilih perusahaan asuransi yang terpercaya demi menjauhkan diri dari kemungkinan kasus penipuan berkedok asuransi. Pilih perusahaan yang sudah punya nama dan track record yang baik. jika butuh, tidak ada salahnya Anda minta rekomendasi dari teman atau orang yang ahli di bidang keuangan.
2. Pelajari polis asuransi
Yang kedua, Anda perlu mempelajari polis asuransi sebelum memutuskan untuk membelinya. Semua hal berkaitan dengan asuransi yang Anda pilih sudah tertuang dalam polis tersebut. Jika bingung, jangan ragu untuk menanyakannya kepada agen penjual asuransi agar bisa mendapatkan penjelasan.
3. Besaran Premi yang dibayarkan
Yang ketiga, besaran premi yang dibayarkan. Hal ini berkaitan dengan penghasilan Anda. Asuransi jiwa terbaik di Indonesia tidak selalu memiliki premi yang mahal. Untuk itu, sesuaikan premi yang dibayarkan dengan kebutuhan dan kesanggupan Anda dalam membayar.
4. Kemudahan klaim
Yang keempat, perhatikan tata cara klaim asuransi. Pelajari bagaimana Anda mengajukan klaim, kapan boleh mengajukan klaim, dan apa saja yang ditanggung oleh perusahaan asuransi. Pastikan proses klaim bisa dilakukan dengan mudah. Hal ini penting karena semakin mudah dan cepat proses klaim, semakin cepat pula Anda bisa menggunakan dana asuransi tersebut.
5. Besaran biaya pertanggungan
Yang kelima, cari tahu besaran biaya yang ditanggung dari produk asuransi yang Anda pilih. Apakah dana pertanggungan tersebut cukup untuk keluarga Anda? Apakah besaran dana pertanggungan sudah sesuai dengan besaran premi yang Anda bayarkan? Jika belum, mungkin Anda bisa mencari rekomendasi produk asuransi jiwa dari perusahaan lain.
Demikian 5 hal yang perlu diperhatikan dalam memilih asuransi jiwa. Untuk bisa mendapatkan produk asuransi jiwa terbaik di Indonesia, jangan malas untuk mencari sebanyak-banyaknya informasi terkait produk ini. Bandingkan produk asuransi yang satu dengan yang lainnya. Jika Anda butuh rekomendasi, Anda bisa mengunjungi laman ini https://www.generali.co.id/ .